BI Sultra Gelar Program Onboarding UMKM 2025: Dorong Digitalisasi Pelaku Usaha Lokal

KENDARI, NULISPRENEUR.COM — Dalam upaya mendorong transformasi dan akselerasi digital bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara kembali mengadakan program “Onboarding UMKM Sultra 2025”.

Program ini mengusung tema “Sultra Go Digital: Sinergi UMKM Lokal untuk Transformasi dan Akselerasi Go Digital” dan terbuka untuk umum secara gratis.

Onboarding UMKM Sultra 2025 dirancang untuk mendukung transisi pelaku usaha ke ekosistem digital melalui tahapan edukasi, pendampingan, serta monitoring.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan daya saing UMKM lokal melalui pemanfaatan teknologi digital dalam proses produksi, promosi, hingga pemasaran.

BACA JUGA: 10 Langkah Awal UMKM Memulai Digitalisasi

Timeline dan Sektor Usaha Prioritas

Program ini dibuka untuk pendaftaran mulai 10 hingga 23 April 2025. Tahap edukasi akan berlangsung pada 5–6 Mei 2025, dan tahap pendampingan akan dilakukan pada 7–9 Mei 2025.

Bank Indonesia Sultra menetapkan empat sektor usaha utama dalam program ini, yaitu:

  • Makanan dan Minuman
  • Olahan Pertanian  
  • Kerajinan  
  • Kain & Fashion  

Syarat Peserta

Adapun kriteria peserta yang dapat mengikuti program Onboarding UMKM 2025, antara lain:

  • Usaha telah berjalan minimal 2 tahun.
  • Pemilik usaha berusia maksimal 45 tahun.  
  • Siap berkomitmen mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.  
  • Memiliki perangkat elektronik seperti gadget atau laptop.  
  • Memiliki akun media sosial atau marketplace.  
  • Telah menggunakan media sosial/marketplace untuk pemasaran dan penjualan produk.

Pendaftaran dan Informasi Kontak

Pendaftaran dilakukan melalui tautan berikut: [https://linktr.ee/OnboardingUMKM2025](https://linktr.ee/OnboardingUMKM2025)

Untuk informasi lebih lanjut, peserta dapat menghubungi narahubung: 0812-9871-1191 (Devie).

Dengan adanya program ini, diberharap dapat mempercepat digitalisasi UMKM sekaligus membuka peluang yang lebih luas bagi pelaku usaha lokal untuk bersaing di pasar digital yang semakin kompetitif. ***

Editor: Fitrah Nugraha

2 comments

comments user
Salni

Ben honey madu murni apis dorsata, madu hutan murni sangat banyak manfaat buat ketahanan tubuh dan meningkatkan daya imun dan sebagai vitamin prodak olahan sebagai minuman sehat

comments user
Hasmawati

Usaha makanan dan minuman

Post Comment