KENDARI, NULISPRENEUR.COM — BolunaFOOD, brand lokal pengolahan ikan bandeng di Kendari, kembali mencatat pencapaian baru setelah dua produknya resmi masuk ke retail modern Indomaret dan Indogrosir Kendari.
Seluruh regulasi dan persyaratan yang ditetapkan retail modern telah dipenuhi oleh pemilik BolunaFOOD, Kamis (04/12/2025).
Owner BolunaFOOD Kendari, Adi Yanto Saputra, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung perkembangan usahanya, mulai dari media, pemerintah, komunitas, akademisi hingga perbankan.
“Sejauh ini BolunaFOOD lahir dan bertahan karena jalur kolaborasi,” ujar Adi.
Adi menjelaskan bahwa sejak 2019 pihaknya aktif mengikuti berbagai event nasional untuk mempromosikan produk unggulan seperti amplang bandeng dan stik tulang bandeng.
Dalam waktu dekat, BolunaFOOD juga akan meluncurkan produk baru, yaitu abon bandeng.
Lebih lanjut, ia menegaskan komitmen BolunaFOOD untuk terus meningkatkan kapasitas produksi agar produk lebih mudah dijangkau masyarakat.
Usaha yang bernaung di bawah CV Ayyash Mandiri dan beralamat di Jalan Durian Ujung, Wua-wua, Kota Kendari ini juga menerapkan sistem zero waste dengan tagline “Nikmat Sejak dari Mata,” menjadikannya salah satu pilihan snack sehat bagi semua kalangan. ***
Editor: Fitrah Nugraha
2 comments