Hari Kreativitas Siswa, SDIT Insantama Kendari Asah Potensi dan Karakter Islami

KENDARI, NULISPRENEUR.COM – SDIT Insantama Kendari kembali menggelar Hari Kreativitas Siswa (HKS) sebagai ajang bagi siswa untuk menggali dan mengembangkan potensi mereka.

Kegiatan yang berlangsung pada 4–5 Februari 2025 ini menjadi wadah bagi para peserta didik untuk mengasah keterampilan dalam berbagai bidang, mulai dari seni, olahraga, hingga keagamaan.

Dengan mengusung konsep “fastabiqul khoirot” atau berlomba-lomba dalam kebaikan, HKS diharapkan mampu menanamkan nilai-nilai Islami sekaligus membentuk karakter mandiri dan kreatif pada setiap siswa.

Kepala SDIT Insantama Kendari, Ali Fitrah, S.Pd, menjelaskan bahwa pendidikan di sekolah ini berlandaskan tiga prinsip utama, yaitu aqidah, syariah, dan akhlak.

Aqidah berkaitan dengan konsep keimanan, syariah mencakup tata aturan Islam dalam ibadah dan muamalah, sedangkan akhlak menitikberatkan pada pembentukan kepribadian yang luhur.

BACA JUGA: Kendari Book Party Hadirkan Raim Laode Bahas Personal Branding

Menurutnya, generasi muda memiliki peran strategis dalam membangun peradaban, sehingga perlu mendapat pembinaan yang tepat agar tumbuh menjadi individu yang berilmu, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan zaman.

Sebagai bagian dari upaya pembinaan tersebut, Hari Kreativitas Siswa (HKS) diadakan secara rutin dua kali dalam setahun. Kegiatan ini dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang lebih menyenangkan dan interaktif, sekaligus mengasah berbagai kecerdasan siswa, baik secara kognitif, afektif, maupun psikomotorik.

Dengan adanya program ini, diharapkan setiap siswa dapat lebih percaya diri dalam mengeksplorasi bakat dan minat mereka.

BACA JUGA: Kisah Owner Dinar Raya Motor: Dari Sulitnya Dapat Kerja hingga Sukses Bisnis Bengkel

Dalam pelaksanaannya, HKS membuat perlombaan yang dibagi berdasarkan jenjang kelas. Untuk kelas tinggi (kelas 4–6 SD), lomba yang mereka ikuti meliputi puisi, kaligrafi, adzan, story telling, olimpiade, ranking 1, cerdas cermat Islam, tahfidz, nasyid, dan sains.

Sementara itu, bagi kelas rendah (kelas 1–3 SD), mengikuti lomba puisi, nasyid, adzan, mewarnai, menggambar, ranking 1, tahfidz, dan plastisin.

Selain mengasah keterampilan individu, kegiatan ini juga bertujuan untuk melatih keberanian, kemandirian, serta sikap kerja sama antar siswa. Melalui perlombaan yang berbasis nilai-nilai Islam, siswa tidak hanya belajar berkompetisi secara sehat, tetapi juga memahami pentingnya semangat kebersamaan dan sportivitas.

Dengan adanya Hari Kreativitas Siswa, SDIT Insantama Kendari terus berkomitmen untuk mencetak generasi unggul yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki karakter Islami yang kuat.

Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi siswa untuk terus belajar, berinovasi, dan berkontribusi dalam kebaikan, baik di lingkungan sekolah maupun di kehidupan bermasyarakat. ***

Editor: Fitrah Nugraha

Post Comment